Karyawan PT IMIP Morowali Tewas Tabrakan di Lutim

Azis
korban usai kejadian tabrakan.(seruya)
Bagikan:

MALILI–Insiden tabrakan maut terjadi di jalan Trans Sulawesi poros Desa Maliwowo, Kecamatan Angkona, Kabupaten Luwu Timur (Lutim), Provinsi Sulsel.

Peristiwa yang berlangsung kemarin siang (13/01/2020), terjadi ketika Sepeda motor dalam perjalanan menuju Masamba, tabrakan dengan truk yang melaju dari arah berlawanan.

Dalam kejadian ini seorang pemuda bernama Milik (22), tewas di lokasi dengan kondisi luka cukup parah di kepala.

BACA  Motif Ketahuan Curi Tembaga, Habisi TKA asal Cina di Mes PT KTGI Morowali, Lima Pelaku Ditangkap Polisi

Sebelumnya identitas korban yang mengendarai sepeda motor Honda CBR 150 warna hijau DP 2346 HO sempat tak dikenali.

Sehingga Foto-foto kasus tabrakan yang terjadi di poros Angkona ini ramai dishare di media sosial facebook.

BACA  PT IMIP Buka Lowongan Kerja, Buruan Daftar Sebelum Ditutup

Beruntung SIM C milik korban akhirnya ditemukan di saku, sehingga baru diketahui nama korban yakni Milik. Beralamat di Dusun Lae-lae, Baebunta, Luwu Utara, Sulsel.

korban semasa hidup (FB)

Saksi mata di lokasi kejadian, melihat tabrakan maut ini, mengungkapkan. kemungkinan korban dalam perjalanan pulang menuju Masamba dari tempat kerjanya di PT IMIP Morowali.

BACA  40 Sepeda Motor Operasional Babinsa Dibagikan Dandim 1311 Morowali

“Korban kemungkinan hendak pulang ke kampungnya di Masamba (Baebunta), dari Morowali, tapi mengalami kecelakaan lalulintas di perjalanan,” kata Baktiar, salah seorang saksi mata di lokasi kejadian.

Sementara informasi yang dikutip dari Koran Seruya, jenazah korban sudah diambil keluarganya dan dibawah ke rumah duka di Baebunta.(BC-AM).

Next Post

Oknum Personel TNI AD Ditahan Karena Aniaya Warga

PALU – Sejumlah prajurit Kompi Senapan Batalyon 714 Sintuwu Maroso diproses oleh Polisi Militer TNI AD karena menganiaya salah seorang warga di Kabupaten Poso. Korban sebelumnya menantang akan memukul seorang […]