PALU – Hari ini Rabu (15/04/2020) kembali Provinsi Sulteng mencatatkan rekor positif Corona. Dengan meninggalkan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) yang bertahan dengan angka positif corona 18 pasien.
Sesuai dengan data yang dikeluarkan Pusdatina Covid-19 Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tengah (Sulteng). Perkembangan terbaru angka penyebaran Covid-19 atau Virus Corona di Sulteng sudah mencapai 22 pasien.
Menurut Jubir Pusdatina Covid-19 Pemprov Sulteng, Drs Haris Kariming, jumlah pasien yang terkonfirmasi positif terjangkit Virus Corona di wilayahnya bertambah tiga orang pada hari ini.
“Saat ini total 22 kasus pasien positif Corona di Sulteng dan sudah sesuai dengan rilis data Gugus Covid-19 Nasional,” ungkapnya Rabu (15/4/2020).
Haris menguraikan, tiga orang yang terkonfirmasi positif Corona itu sebelumnya merupakan pasien dalam pengawasan. Atau PDP berdasarkan hasil laboratorium resmi hari ini. Yakni dua PDP yang dirawat pada RSUD Undata Palu dan satu lagi PDP di RSUD Poso.
Sementara untuk PDP negatif berdasarkan hasil laboratorium resmi adalah PDP rujukan RSUD Ampana yang dirawat di RSUD Undata Palu. Dimana hasil swab satu dan dua negatif, sehingga dinyatakan bukan Covid-19.
Selain itu untuk data orang dalam pemantauan (ODP) di Sulteng bertambah 14 orang. Dan 61 ODP telah selesai isolasi mandiri dan dinyatakan sehat oleh tim medis. Sehingga total ODP hari ini sebanyak 224.(BC-AM).